Anime

8 Fakta Bond Forger, Anjing Anya di Spy x Family

Pinterest LinkedIn Tumblr

Ingin tahu informasi menarik seputar anjing Anya Forger di serial animasi Spy x Family yang diberi nama Bond Forger? Berikut 8 fakta menarik yang harus kamu tahu.

Sempat muncul di akhir episode 11 yang berjudul Stella, namun sayangnya anjing besar yang akan menjadi peliharaan anya tersebut tidak muncul kembali di episode 12 yang berjudul “Taman Penguin”.

Sudah jelas bahwa anjing yang ditemukan Anya secara tidak sengaja ini pada akhirnya diadopsi oleh keluarga Forger, dan diberikan nama Bond Forger.

Jika kita merujuk pada manga-nya, berikut beberapa fakta menarik tentang anjing bernama Bond Forger satu ini.

8 Fakta Anjing Bond Anya Forger

Dari chapter yang sudah ada di manga Spy x Family? Setidaknya ada 8 fakta menarik tentang keluarga baru Forger yang satu ini.

Bond Forger Spy x Family

 1. Namanya Bond Forger, Merujuk pada Tokoh Kartun Favorit Anya

Setelah keluarga Forger memutuskan untuk mengadopsi anjing tersebut, Anya memberinya nama Bond, yang sebenarnya merujuk pada karakter favorit dari kartun yang dilihat Anya, yakni Bondman.

Dalam kartun tersebut, Bondman adalah detektif, setelah melihat anjing tersebut, Anya merasa antara anjing dan karakter kartun favoritnya itu memiliki banyak kesamaan, sehingga diberikan nama Bond.

2. Pernah Jadi Objek Penelitian

Jauh sebelum dipelihara oleh keluarga Forger, Anjing Anya tersebut adalah seekor hewan yang sedang dijadikan objek penelitian yang diberi nama “Objek 8” sedangkan penelitiannya adalah “Apple Project”.

Apple Project adalah sebuah penelitian yang dilakukan oleh rezim Ostania untuk menghasilkan hewan genius yang berasal dari beragam spesies. Penelitian ini akhirnya dihentikan oleh pemerintahan yang baru.

3. Bond Memiliki Masa Lalu yang Sulit

anjing anya Bond Forger

Sebelum menjadi peliharaan kesayangan Anya, Bond Forger memiliki masa lalu yang kelam, ia pernah menjadi objek penelitian, hingga dirawat oleh komplotan teroris.

Pada saat menjadi hewan untuk penelitian, Anjing Anya Forger diperlakukan dengan sangat tidak ramah, bahkan ia sering disiksa dimulai dari diberi makanan menjijikan, di suntik, sampai dengan disetrum dengan listrik bertegangan tinggi.

Begitu juga selama ia jatuh ke tangan komplotan teroris pasca project apple dihentikan, pada saat itu Bond hendak dijadikan objek bom bunuh diri, dan dilatih dengan sangat kasar juga.

4. Memiliki Kemampuan untuk Melihat Masa Depan

Anjing Bond Spy x Family

Sejak kehadiran Bond, keluarga Forger tanpa mereka sadari memiliki senjata yang sangat berharga karena Bond pada dasarnya juga tidak seperti anjing pada umumnya, ia memiliki kemampuan khusus, yakni bisa melihat masa depan.

Berkat kemampuannya untuk melihat masa depan, bahkan membuat Anya bisa menghindari kejadian buruk yang bisa membuat kematian pada Loid.

Kemampuan untuk melihat masa depan ini didapatkan ketika menjadi objek penelitian, sedangkan pada saat dilatih oleh komplotan teroris, Bond menjadi anjing yang memiliki indra penciuman dengan sangat peka.

5. Ras atau Spesiesnya Belum diKetahui

Seperti yang kita ketahui bahwa anjing Anya Forger ini memiliki tubuh yang besar, dengan bulu berwarna putih halus, dan memiliki kuku dengan warna hitam. Jika kita melihat perawakannya, Bond lebih cocok dengan ras Pyrenean Mountain Dog.

Namun pada versi anime atau manganya tidak dijelaskan lebih lanjut, atau belum dijelaskan, Bond berasal dari ras atau spesies apa.

6. Memiliki Kepribadian yang Kompleks

Meskipun tidak diperlakukan dengan tidak baik sejak dijadikan objek penelitian atau dirawat oleh komplotan teroris, namun Bond sewaktu dirawat oleh Anya tetap menjadi anjing yang baik, terbukti ia mau menyelamatkan anak kecil dan juga Loid.

Hal ini kemungkinan besar karena kecerdasan yang didapatkan selama menjadi objek penelitian.

Meski demikian, Bond juga memiliki kepribadian yang agak picik dan pencemburu, hal ini bisa kita lihat ketika Bond mencoba menghancurkan boneka Pinguin kesayangan Anya, karena ia merasa Anya terlalu sibuk dengan bonekanya dan tidak memperhatikan dirinya.

Kemungkinan ini ada hubungannya dengan perlakuan tidak baik selama ia dijadikan penelitian.

7. Nama Awalnya adalah Peanut

Pada volume 4, Anjing peliharaan Anya ini harusnya diberi nama Peanuts, nama yang sama dengan snack kesukaan Anya.

Namun karena nama ini mirip dengan karakter kartun lain (Snoopy), akhirnya anjing Anya ini diberi nama Bond dengan alasan seperti yang sudah kami jelaskan pada point satu.

8. Kemampuan Bond & Anya Merupakan Duo Mematikan

Anjing anya forger

Pada episode 13 kita diperlihatkan bahwa Anya ketika hendak mencari anjing yang hendak di adopsi, ia membaca sekelabatan pemikiran melalui kemampuan telepatinya.

Dan ternyata, pemikiran yang dibaca oleh Anya adalah pemikiran dari Anjing putih besar bernama Bond yang sedang kita bahas ini.

Ketika Anya memutuskan untuk memelihara Bond, tentu saja ini akan menjadi Duo Mematikan, dimana Bond memiliki kemampuan untuk melihat masa depan, sedangkan Anya adalah orang yang bisa berkomunikasi dengan Bond.

Anya dengan kemampuan membaca pikirannya akan bisa memaksimalkan segala potensi yang dimiliki oleh Bond.

Itulah 8 fakta menarik tentang anjing Anya Forger yang kita kenal dengan Bond Forger setelah resmi masuk kedalam keluarga Forger.

Anya berharap, dengan memelihara anjing ini, bisa mendekatkan dirinya dengan Damian Desmond, karena Damian juga memelihara seekor anjing di rumahnya.

Oh ya, jika kamu memiliki fakta menarik lainnya tentang Bond Forger, kamu bisa menyampaikannya di kolom komentar di bawah ya.

Artikel Lainnya

Write A Comment