Bio Fandom

Kisara (Engage Kiss)

Pinterest LinkedIn Tumblr

Kisara dalah karakter utama di serial anime Engage Kiss, seorang wanita dari golongan iblis yang melakukan kontrak dengan Shu Ogata.

Dia adalah iblis yang memiliki kemampuan luar biasa dan sudah hidup ratusan tahun, namun perawakannya masih sangat muda, layaknya wanita yang berusia 17 an.

Biodata & Identitas

NamaKisara
UniverseKarakter Fiksi Engage Kiss
JenisIblis
Usia100+ Tahun
Tinggi158 CM
Tanggal Lahir3 September
ZodiakVirgo
Warna RambutPink
Warna MataPink
DebutEpisode 1

Pengisi Suara

Berikut pengisi suara dari Kisara anime Engage Kiss:

Saya Aizawa
Pengisi Suara Bahasa Jepang
Kayli MillsKayli Mills
Pengisi Suara Bahasa Inggris

Foto

Latar Belakang

Shu Ogata pertama kali bertemu dengan Kisara ada di sebuah gua pegunungan bersalju, dia disegel dalam gua tersebut yang membuatnya tidak bisa kemana-mana.

Ia dikenal sebaga iblis yang sangat kuat, bahkan oleh Ayano ia digambarkan sebagai iblis yang kemampuannya berada di kelas A.

Ia kemudian menjalani kontrak dengan Shu yang selanjutnya bekerjasama untuk membasmi seluruh iblis yang ada di Kota Veyron.

Ketika berada di publik, Kisara Engage Kiss menyembunyikan identitas aslinya. Ia menjalani hari sebagai seorang siswi di salah satu sekolah kota Veyron dan juga bekerja di Isamu & Shu.

Penampilan

Kisara Engage Kiss
Kisara Engage Kiss

Kisara adalah wanita yang sangat cantik, memiliki rambut panjang berwarna pink, dengan mata berwarna pink juga.

Ia ketika bersekolah menggunakan seragam standar dengan atasan abu-abu yang dipadukan dengan rok putih pendek dan menggunakan perban di pahanya.

Ketika sedang dalam mode iblis, Kisara memiliki mata yang lebih bersinar. Namun kostum yang dia gunakan adalah gaun berwarna hitam yang padukan dengan stocking, sepatu, dan kaos tangan yang juga berwarna hitam.

Ia juga menggunakan sebuah pedang dengan warna hitam dan ungu, senada dengan sayap di punggungnya.

Kepribadian

Di anime Engage Kiss, Kisara digambarkan sebagai seorang wanita yang anggun, lembut, dan sangat peduli dengan Shu Ogata.

Dia jatuh cinta dengan Shu, dan rela melakukan apa saja, termasuk membayarkan tagihan rumahnya, ia adalah wanita yang sangat posesif.

Namun terkadang Kisara juga terlihat seperti seorang Yandere, rasa suka dan simpatinya kepada Shu kadang bisa menjadi sangat destruktif ketika ia cemburu, seperti ketika Shu melakukan kontak dengan Ayano sang mantan pacar.

Namun seiring dengan berjalannya waktu, Kisara mulai menunjukan kedewasaanya, ia bisa melihat cinta dari sisi lain, ia menjadi wanita yang ingin melakukan yang terbaik untuk kebahagiaan Shu.

Selain itu, ia juga menyadari bahwa menghilangkan kenangan miliki Shu, khususnya yang berkaitan dengan Ayano adalah perbuatan yang tidak baik.

Ia ingin mengembalikan ingatan Shu, meski hal ini bisa menghancurkan cintanya.

Kisara berubah menjadi wanita yang sangat royal terhadap Shu selaku orang yang menjalani kontrak dengannya. Ia dengan senang hati melakukan apapun untuk kesuksesan misi Shu, dan tidak lagi berharap cintanya akan dibalas.

Kekuatan

Sebagai seorang iblis yang berada di tingkat A Super, Kisara adalah seorang yang cukup kuat dan tangguh ketika harus bertempur dengan iblis yang ada di kota Veyron.

Bahkan sangking kuatnya, pihak kepolisian setempat tidak ragu untuk menggunakan jasa Shu dan Kisara.

Ketika dalam mode Iblis, Kisara bisa bergerak dan memiliki kekuatan yang cukup besar, ia bisa menggunakan pedangnya untuk menghasilkan gelombang kejut yang mampu menumbangkan iblis lain yang lebih rendah levelnya.

Selain itu, Kisara ketika berada pada mode iblis juga bisa terbang untuk melakukan seranan ke lawan.

Dan yang terakhir, Kisara mampu mengekstrasi memori ingatan seseorang. Hal ini pernah dilakukan kepada Shu, dan ingatan itu digunakan sebagai bahan bakar untuk mendapatkan kekuatannya.

Kata-Kata Bijak

  • Karena kita hidup bersama, aku harus menjaga keuangan dan kesehatanmu.
  • Kamu adala pria terburk yang pernah kukenal. Kamu rela merangkul seorang wanita yang tidak kamu suka untuk meraih mimpimu, dan membuang kenangan bersama wanita yang kamu cinta agar kamu bisa menyelamatkannya.
  • Aku tidak bisa marah, karena dia tidak bisa mengingat itu sama sekali.
  • Apakah kamu kehilangan kendali atas dirimu sendiri, hanya karena beberapa pria di masa lalumu melupakanmu?

Artikel Lainnya

Write A Comment