Rin Itoshi adalah karakter di anime Blue Lock yang merupakan adik dari Sae Itoshi yang saat ini bermain untuk klub Paris X Gen.
Selain itu, ia juga tergabung dalam proyek Blue Lock bersama dengan beberapa karakter lainnya.
Pada awalnya ia memiliki ambisi kuat belajar sepakbola dengan tujuan untuk mengalahkan kakaknya, namun setelah ikut program Blue Lock, Rin berhasil melepas dendamnya tersebut dan ingin menjadi salah satu pemain terhebat dunia.
Selain Yoichi Isagi, bisa dibilang Rin adalah salah satu kandidat kuat yang sesuai dengan program Blue Lock, dimana misi dari program ini adalah untuk melahirkan striker hebat dan cukup egois dalam mencetak gol.
Profil dan Biodata
Nama | Rin Itoshi |
Jenis Kelamin | Laki-laki |
Umur | 16 Tahun |
Tanggal Lahir | 9 September |
BMTI | INTJ |
Tinggi Badan | 186 cm |
Golongan Darah | A |
Kakak | Sae Itoshi |
Afiliasi | Project Blue Lock |
Klub | Paris X Gen |
Debut Manga | Chapter 40 |
Debut Anime | Episode 11 |
Universe | Blue Lock |
Pengisi Suara
Kouki Uchiyama Pengisi Suara Bahasa Jepang |
Kepribadian
Pada saat dirinya masih kecil, Rin dikenal sebagai anak yang cukup polos namun sangat kagum dengan sang kakak Sae Itoshi yang jago bermain sepakbola dan ingin menjadi seperti dirinya.
Rin terus bermain sepakbola dengan kakaknya, dan mendengarkan dengan baik yang sudah diajarkan oleh sang kakak.
Perubahan mulai terjadi pada saat Sae pindah ke spanyol, Rin merasa cukup kesulitan, namun ia tidak patah semangat dan terus berlatih, ambisi kuat untuk menjadi seperti sang kakak akhirnya mengubah Rin menjadi lebih egois ketika bermain sepakbola.
Meski pada awalnya dikenal sebagai anak yang baik, kepergian Sae akhirnya mengubah Rin menjadi anak yang dingin, blak-blakan, dan cukup serius dalam memandang sesuatu.
Tidak hanya itu, ia juga menjadi seorang pemain sepakbola yang cukup egois yang lebih senang mengutamakan tujuannya dibandingkan yang lainnya.
Selain itu Rin juga dikenal sebagai anak yang cukup sombong, bisa dikatakan ia tidak memiliki rasa respect terhadap siapapun, kecuali mereka yang memiliki kemampuan hebat dalam bermain sepakbola.
Karena ini juga Rin hampir tidak memiliki teman, dan hanya memiliki pesaing-pesaing hebat di dunia sepakbola.
Terlepas dari seluruh sikap negatifnya itu, Rin Itoshi adalah anak yang cukup berdedikasi terhadap apa yang ingin ia kejar, ia adalah anak yang cukup disiplin dan konsisten dalam menjalani aktivitas untuk meraih mimpi yang sudah ia dambakan.
Namun pada akhirnya Rin akhirnya berhasil meruntuhkan dendamnya kepada Sang kakak, berkat rekan-rekan yang ia kenal dalam program Blue Lock.
Bersama dengan Blue Lock, ia ingin tetap menjadi striker hebat, namun dia juga ingin membebaskan dirinya dari ikatan-ikatan yang cukup menyulitkan dirinya seperti dendamnya kepada sang kakak.
Fakta Menarik
Berikut beberapa fakta menarik tentang Rin Itoshi yang ada di anime Blue Lock:
- Jika kita lihat dari etimologi, nama depannya diambil dari satu suku kata yakni “Rin” yang memiliki arti “Bermartabat atau Dingin”.
- Sedangkan nama belakangnya adalah Itoshi yang memiliki arti “thread master”.
- Dia adalah pria yang tidak bisa menangis.
- Rin paling suka dengan makanan yang bernama Ochazuke, khususnya yang dibuat dengan ikan air tawar.
- Dia juga memiliki dua manga kesukaan, yakni Dragon Head dan Ciguatera.
- Sedangkan untuk hewan yang paling ia sukai adalah burung hantu.
- Rin Itoshi juga memiliki film favorit, yakni “The Shining”.
- Rin sebenarnya bukanlah anak yang ramah, dan juga tidak banyak bicara.
- Sebagai orang Jepang, Rin sangat terampil dalam menggunakan bahasa inggris.
- Ketika sedang libur, ia lebih suka menghabiskan waktunya untuk bermain video game horor, atau menonton film horor.
- Kemampuannya dalam membuat kaligrafi cukup buruk.
- Di Hari terakhirnya hidup, Dia memilih untuk bertengkar dengan kakaknya.
- Dia mendapatkan cukup banyak coklat valentine, namun ia tidak ingat jumlahnya, karena Rin menolak semua coklat tersebut.
- Rin adalah karakter di anime Blue Lock yang berhasil menjadi karakter paling disukai di urutan ke 6, yang mendapatkan sebanyak 1.028 suara.
Artikel Lainnya
- Profil dan Biodata Meguru Bachira anime Blue Lock
- Profil dan Biodata Yoichi Isagi anime Blue Lock
- 34 Kata-kata Blue Lock dari Yoichi Isagi, Meguru Bachira, Rin Itoshi