Ada banyak cara untuk mengajari anak dalam belajar menggambar, sebagai langkah awal, salah satu cara yang bisa ditempuh adalah dengan melalui sketsa kartun yang mudah untuk ditiru, seperti beberapa yang kami hadirkan di artikel ini.
Di artikel ini, kami sudah menyediakan 31 sketsa kartun mudah dengan gambar yang menarik bagi anak, dimulai dari karakter kartun yang lucu sampai dengan hewan-hewanan.
Dan langsung saja ke beberapa koleksi gambar sketsa kartun lucu yang bisa dijadikan sebagai medium untuk belajar menggambar.
Gambar Sketsa Kartun yang Lucu dan Mudah
Hampir semua gambar sketsa yang ada di postingan ini sebenarnya memiliki bentuk yang simple, dan mudah untuk diikuti, karena memang fungsinya sebagai media untuk belajar.
Jika memang anak anda saat ini masih dalam tahap belajar, kumpulan sketsa ini akan cocok untuk anda, namun jika anak anda sudah mahir untuk menggambar, anda bisa mencari sketsa alternatif lainnya, yang lebih sulit di website ini.
Mari kita mulai dengan sketsa hantu ala-ala kartun, dimana bentuk dari sketsa ini cenderung sangat mudah diikuti.
Ada yang tau ini kartun apa? yaps, kartun Dinausaurus. Meski hewan ini saat ini sudah punah, anak tentu saja sangat tertarik dengan hewan ini, karena sering melihatnya melalui kartun atau film.
Beberapa dari kalian mungkin akan menganggap ini sebagai kartun anjing, namun sebenarnya ini berasal dari karakter animasi lho, yakni CHIMMY dari BT21.
Sketsa kartun yang satu ini, bentuknya mirip dengan virus corona ya? namun sebenarnya ini merupakan karakter yang juga berasal dari BT21, namanya adalah Shooky.
Atau kebetulan anak anda suka dengan bintang? salah satu binatang yang umum dijumpai orang Indonesia tentu saja adalah kucing. Kenapa tidak mencoba untuk menggambar sketsa kucing seperti ini?
Karakter mirip dengan marmut ini tentu saja sudah tidak asing juga, ia adalah Pikachu dari serial Pokemon. Jika beberapa gambar sketsa kartun anak diatas terlalu mudah, ini bisa menjadi pilihan lain, yang lebih sulit.
Dalam kehidupan sehari-hari, tikus mungkin termasuk salah satu hewan yang menjijikan, namun jika sudah jadi kartun seperti ini, sebenarnya juga tidak kalah menggemaskannya bukan?
Ikan lumba-lumba termasuk salah satu hewan yang disukai oleh anak. Sketsa kali ini jauh lebih unik, dimana ikan lumba-lumbanya juga memiliki tanduk, layaknya unicorn.
Sketsa kucing yang sebelumnya masih kurang lucu? kamu bisa mencoba gambar kartun kucing yang satu ini, yang sebenarnya terlihat lebih simple, namun sisi-sisinya sengaja dibuat rounded.
Kuda Nil dialam liar memang tidak ada lucu-lucunya, namun jika masih kecil, dan dibuat dalam format kartun, sebenarnya juga tidak kalah lucu dari hewan lainnya lho.
Kalau gambar sketsa kartun hewan yang satu ini tentu saja sudah tidak asing, atau bahkan kamu dirumah juga memeliharanya, ada sketsa kura-kura versi kartun.
Memilih tubuh yang besar dan sering kita jumpai di kebun binatang, dan tentu saja merupakan salah satu hewan yang disukai anak-anak, ini dia si kartun gajah.
Memang bentuknya berbeda jauh dengan versi aslinya, namun sketsa kartun yang satu ini masih mudah untuk dikenali bukan? ia adalah kartun kelelawar.
Hewan yang suka banget makan pisang, si monyet dengan bentuknya yang lucu, meski sedikit lebih sulit untuk digambar, namun ini bisa menjadi tantangan selanjutnya bagi si kecil, jika sudah bisa menggambar sketsa sebelumnya.
Burung yang memiliki mata besar dan sebenarnya mirip dengan kepala kucing yang hanya keluar pada malam hari, ada sketsa burung hantu yang bisa menjadi contekan selanjutnya.
Jika kamu memiliki anak perempuan, dan hobby menonton kartun, mungkin sudah tidak asing dengan karakter satu ini, salah satu karakter dari Hello Kitty.
Burung dengan bulu unik, mirip jambul dan memiliki tubuh gembul layaknya kucing, ia adalah burung dalam game Flappy Bird.
Jika anak kamu cenderung hanya ingin menggambar bintang yang biasa mereka lihat, namun tetap mudah dan memiliki tampilan yang lucu, gambar sketsa kartun ayam ini bisa menjadi pilihan.
Apakah anak perempuan kamu termasuk suka menggoleksi boneka? dari beragam koleksi yang ia miliki, mungkin saja ada yang memiliki bentuk beruang, ini juga bisa digunakan sebagai media belajar menggambar.
Sketsa kartun yang selanjutnya kali ini datang dari hewan yang suka dengan yang manis-manis. Ada si lebah dengan bentuk yang sangat lucu.
Ingin sketsa kartun ayam yang berbeda dari versi yang sudah kami bagikan? kamu bisa menggunakan sketsa yang satu ini.
Bekicot, bagi orang dewasa, bisa jadi ini menjadi salah satu hewan melata yang menjijikan, namun jika sudah menjadi kartun seperti ini, tentu saja bisa juga digunakan sebagai media belajar menggambarkan yang menyenangkan.
Ingin gambar lain yang lebih menantang, kamu bisa menggunakan sketsa anjing dengan pola polkadot ini, dengan ekspresi yang tampak ceria.
Sekurang-kurangnya, ada 3 gambar sketsa ayam yang kami bagikan dalam postingan ini, dan ini adalah versi ayam lain yang jauh lebih sulit dibandingkan sebelumnya.
Ular selama ini digambarkan sebagai hewan yang membahayakan, namun kali ini, ular ini justru terlihat lebih lucu dibandingkan dengan ular pada versi aslinya.
Hewan apa yang biasanya akan selalu muncul dan bersuara ketika sedang hujan? jawabannya tentu saja adalah kodok.
Ingin mencoba belajar menggambar karakter kartun wanita yang lucu? kamu bisa mencoba sketsa ini, banyak orang menyebutnya sebagai sagome bambina.
Ingin mencoba gambar sketsa lain yang mudah dan cocok digunakan sebagai tugas menggambar di sekolah? kenapa tidak mencoba bunga lengkap dengan potnya seperti ini?.
Ini adalah sektsa kartun hewan dinausaurus yang kedua, bedanya dengan yang pertama tadi, yang kedua ini tampak lebih real, namun tetap mempertahankan kartunnya yang lucu.
Tidak hanya ikan lumba-lumba, kami juga menghadirkan sketsa kartun mudah lainnya, berupa ikan. Bagian tersulit dari sketsa ini terletak pada bagian siripnya yang harus diarsir.
Dan inilah sketsa karun mudah untuk anak-anak yang terakhir, ada gambar cumi-cumi versi kartun, yang pastinya juga mudah untuk dicontek.
Sketsa Lainnya
- 28 Sketsa Gambar Anime yang Mudah ditiru Pemula
- 41 Gambar Sketsa Mudah ditiru dan Indah
- 30+ Gambar Sketsa Monkey D. Luffy Mudah & Keren