Teknologi & Internet

Remini Web: Cara Memperbaiki Kualitas Foto Tanpa Aplikasi

Pinterest LinkedIn Tumblr

Dalam artikel kali ini, kami akan mengajak kamu untuk membahas tentang remini web, sebuah website dari aplikasi yang bernama sama yakni remini yang berfungsi untuk edit foto, yang bisa kita akses melalui browser tanpa harus install aplikasi.

Seperti yang kita tahu, dengan semakin meningkatkan kebutuhan visual, kita tentu menginginkan agar setiap foto yang kita miliki untuk di upload di sosmed memiliki kualitas bagus.

Beruntungnya saat ini sudah ada banyak aplikasi edit foto yang bisa kita gunakan, salah satunya remini. Untuk kamu yang baru mengenal nama aplikasi ini, tentu kamu penasaran bukan apa itu remini?

Apa itu Remini?

Remini merupakan sebuah aplikasi edit foto yang akan mengubah foto jadul kamu yang awalnya memiliki resolusi jelek atau terdapat blur dan bintik-bintik disana-sini menjadi lebih bagus.

Dengan aplikasi ini, foto lama kamu yang memiliki history atau nilai sangat mendalam menjadi lebih layak untuk digunakan di sosial media berkat teknologi AI (Artificial Intelegent) yang mereka miliki.

Penggunaanya pun sangat mudah, kamu hanya perlu mengupload foto yang kamu miliki ke aplikasi remini dan hanya dengan melakukan beberapa klik, foto buram kamu akan menjadi lebih baik.

Sejauh ini, ada dua cara yang bisa kamu gunakan untuk menggunakan remini, yakni dengan menginstall aplikasinya di handphone atau menggunakan remini web yang bisa kamu buka melalui browser.

Fitur Remini

Setelah mengetahui sekilas tentang apa itu aplikasi remini, selanjutnya kami akan mengajak kamu untuk mengetahui fitur yang ada di aplikasi ini.

1 Enhance

Ini sebenarnya adalah fitur unggulan dari remini, ada enhance yang pada dasarnya bisa kita gunakan untuk memperbaiki kualitas foto yang hendak kita gunakan.

Beberapa foto yang memiliki kualitas jadul, foto hasil screnshot yang dkirim berkali-kali, atau bahkan ingin membuat foto selfie menjadi lebih ciamik, kamu bisa menggunakan fitur ini.

2 Membandingkan

Dan fitur yang kedua ini adalah membandingkan foto sebelum edit dan setelah edit. Jika kamu browsing di internet, mungkin kamu akan menemukan beberapa foto yang diedit dengan remini hasilnya justru tampak lebih buruk.

Wajar karena memang remini bekerja secara otomatis berdasarkan AI yang mereka miliki. Nah jika kamu ragu apakah mau menggunakan versi asli atau setelah diedit, kamu bisa menggunakan fitur ini untuk membandingkan, mana yang lebih bagus.

3 Mempertajam Blur

Remini Profesional

AI dari remini pada dasarnya akan memberikan blur pada bagian foto yang dipilih agar bagian yang memilii resolusi jelek bisa menjadi lebih baik. Nah fitur ini sebenarnya juga bisa kita manfaatkan untuk memaksimalkan bagian yang blur dari foto kita.

Dengan ramini, bagian blur pada foto kamu akan menjadi lebih terlihat lebih nyata, layaknya di potret menggunakan kamera canggih yang memiliki harga mahal.

Remini Web: Cara Edit Foto Blur di Browser

Ketika ingin menggunakan ramini, mungkin saja kamu terbiasa menggunakan di handphone dengan menginstallnya terlebih dahulu di playstore atau app store. Namun karena sisa RAM kamu tinggal sedkit, akhirnya kamu lebih memilih untuk unistall.

Lalu, tanpa harus menggunakan aplikasi, apakah kita masih bisa menggunakan ramini? Jawabannya adalah bisa karena ramini sekarang ada versi webnya. Berikut kami kami kamu untuk menggunakan remini web.

1. Mungkin kamu bingung, dimana alamat dari remini web, kamu bisa berkunjung ke alamat ini https://app.remini.ai

2. Sebelum edit foto, silahkan login ke akun ramini kalian terlebih dahulu dengan cara klik menu “Login / Sign Up” yang ada dibagian pojok kanan atas. Ramini memiliki 3 pilihan cara login, yakni login via Facebook, via Google, dan juga via Apple.

Login Ramini Web

3. Ramini akan memberikan tawaran untuk menggunakan versi premium dimana setiap minggu kamu akan dikenakan biaya 4.99$. Jika tidak mau menggunakan versi premium, silahkan tutup saja, dan pilih foto yang akan kamu unggah melalui menu “Upload“.

upload foto ramini web

4. Jika foto yang ingin kamu edit sudah muncul di layar, silahkan geser garis diantara Before After kesebelah kanan. Lihat gambara dibawah.

geser untuk blur

5. Banyak pengguna yang akan kebingung untuk mendownload gambar yang sudah didedit ketika menggunakan remini web. Memang dibagian pojok kanan atas ada menu “Download” yang berwarna merah.

Namun jika kamu klik menu tersebut, kamu akan diminta untuk memasukan kartu kredit yang nantinya digunakan untuk berlangganan aplikasi ini. Lalu gimana caranya?

Silahkan klik kanan pada bagian gambar, lalu pilih simpan sebagai untuk menyimpan di laptop kalian.

remini download

Tak lama gambar yang kamu edit sudah terdownload ke komputer, dan sekarang silahkan crop gambar yang kamu edit, karena bagian hitam yang ada disamping foto pada saat edit tadi ikut ke download.

Itulah cara menggunakan remini web untuk edit foto blur secara online yang mudah dan tanpa aplikasi yang tentunya bisa kita lakukan secara gratis. Jika kamu bingung, kamu bisa bertanya kepada kami melalui kolom komen dibawah ya.

Artikel Terkait

2 Comments

Write A Comment