Anime

10 Fakta Osamu Dazai di Anime Bungou Stray Dogs

Pinterest LinkedIn Tumblr

Osamu Dazai merupakan salah satu karakter di anime Bungou Stray Dogs. Dazai dikenal sebagai anggota dari Armed Detective Agency dan merupakan mantan dari organisasi bawah tanah yang dikenal sebagai Port Mafia.

Salah satu hal spesial yang membuat Dazai begitu menonjol di anime ini adalah karena ia memiliki kekuatan yang bernama “No Longer Human”.

Secara keseluruhan, aura Dazai memang ia sangat gelap, namun ia juga memiliki banyak hal menarik, atau bahkan kontroversial, yang membuatnya disukai oleh banyak fans.

Osamu Dazai, Karakter Nyentrik di Anime Bungou Stray Dogs

Jika ada kata yang mampu menjelaskan Osamu Dazai dengan baik, “lucu dan suram” mungkin adalah kata yang tepat.

Meski tidak ada alasan spesifik, kenapa banyak orang suka dengan karakter ini, setidaknya ada 10 fakta menarik yang bisa kita temukan di diri Dazai.

1. Moralitas Dazai Yang Ambigu di BSD

dazai anime bsd
Dok. Bones Studio

Dazai bukanlah karakter superhero yang senang memperjuangkan kebaikan dan membantu orang lain, ia tidak peduli dengan hal-hal seperti itu.

Bahkan dulu ia pernah menembak seorang pria yang sudah sekarat dengan cara tidak wajar, yakni sambil tertawa dan berkata “Ini sudah melebihi dari hal yang pantas ia dapatkan“.

Namun disisi lain, setelah ia bergabung ke Armed Detective Agency, Dazai juga memiliki kontribusi besar dalam membantu orang lain, layaknya Atsushi, meski ini mirip dengan apa yang pernah dilakukan Oda yang telah menolong dirinya.

Secara garis besar, moralitas Osamu Dazai dalam anime ini sangat ambigu.

Dari apa yang sudah ia lakukan, Dazai tentu bukanlah karakter yang bisa kita sebut sebagai superhero. Namun disisi lain, ia juga bukanlah seorang villain.

2. Si ENTP yang tidak ada Pembandingnya

ENTP biasanya dikenal sebagai pribadi yang menjadi spotlight dalam sebuah kelompok dan bisa mendapatkan sesuatu yang umumnya tidak bisa dilakukan orang lain, meski terkadang tindakannya sangat beresiko.

Mereka juga dikenal sebagai karakter yang blak-blakan dan baik hati, namun disisi lain ia juga memiliki suatu yang tidak bisa terungkap, jika hanya dilihat dari permukaan.

Dazai sesuai dengan tipe MBTI ini. Namun jika kita bandingkan dengan karakter ENTP lain, layaknya Gojo dari JJK atau Kuroo dari Haikyuu, Dazai tampak lebih brutal dari keduanya.

Osamu Dazai terlihat lebih berani, dan bisa melakukan suatu hal yang tidak akan dilakukan oleh ENTP lainnya.

Mungkin saja ini masih ada keterkaitan dengan masa lalunya yang kelam.

3. Oda Mengubah Dazai ke Arah yang Lebih Positif

Dok. Bones Studio

Dazai dikenal sebagai orang yang tidak memiliki tujuan hidup, namun ia tertarik dengan mereka yang ketika bangun tidur, tahu apa yang harus dilakukan, layaknya Oda dan Atsushi.

Ketika Dazai sedang melalui masa sulit, ai akhirnya dekat dengan Oda, dan kedekatannya ini membawa Dazai ke arah yang lebih baik dari sebelumnya.

Kematian Oda memang menjadi salah satu pukulan berat, namun sejak itu ia juga memiliki keinginan untuk mewujudkan keinginan Oda dan mengimplementasikan ke dalam hidupnya.

Pada akhirnya Dazai keluar dari Port Mafia, dan bergabung dengan Armed Detective Agency.

4. Dazai adalah Eksekutif Termuda di Port Mafia

Dazai pernah menjadi salah satu dari 5 eksekutif di Port Mafia, dan dia sebenarnya merupakan eksekutif termuda sepanjang sejarah dari organisasi jahat satu ini.

Setiap orang yang pernah bekerja dengan Dazai mengatakan bahwa memilih Osamu Dazai sebagai musuh merupakan takdir yang bahkan jauh lebih buruk daripada kematian.

Ini menunjukan bahwa sejak di usia muda, Dazai memang memang sudah memiliki potensi yang luar biasa. Dan reputasinya ini masih berlanjut ketika dirinya keluar dari Port Mafia.

5. Karakter Dazai Secara Akurat Merujuk pada Penulis Novel

Dok. Bones Studio

Jika kamu kenal pertama kali dengan Osamu Dazai dari anime Bungou Stray Dogs (BSD), maka kamu perlu tahu bahwa dahulu ada seorang penulis bernama sama, yang membuat novel Ningen Shikkaku (No Longer Human).

Novel yang diterjemahkan kedalam bahasa Indonesia “Gagal Menjadi Manusia” menyoroti kehidupan Yozo, seorang yang mengidap depresi dan mencoba untuk menutupi kesedihannya dengan tingkah lakunya yang jenaka.

Dazai, di BSD digambarkan sebagai seorang pria yang hampa, memiliki hidup yang sepi, dan memiliki tendensi untuk bunuh diri.

Ia juga memiliki pembawaan yang agak jenaka dan menjengkelkan, untuk menutupi kesedihan hatinya.

Semua hal ini sebenarnya secara akurat merujuk pada novel dan penulisnya, yang memiliki hidup sangat tragis.

6. No Longer Human, Kekuatan Ter Overpowered

Seperti yang kita tahu, kekuatan ‘No Longer Human’ dari Dazai memungkinkan dirinya untuk membuat kemampuan orang lain menjadi tidak berguna.

Jika kita bandingkan dengan penghapus kekuatan di anime lain layaknya Erasure quirk dari Aizawa di MHA, kekuatan milik Dazai ini bisa melampuanya, karena tidak memiliki syarat khusus atau batasan tertentu.

Hal inilah yang membuat Dazai sangat kuat di anime ini, yang bahkan tidak ada karakter lain yang mampu menghentikan dirinya. Dengan kata lain, ‘No Longer Human’ adalah kekuatan paling OP di serial ini, yang membuat Dazai tidak terkalahkan.

7.  Dazai Bangga Menjadi Orang yang Menjengkelkan

Dok. Bones Studio

Di Armed Detective Agency, Dazai dikenal sebagai salah satu pekerja yang paling malas. Tidak hanya itu, bahkan Dazai juga memiliki sifat negatif lain yang suka mengganggu orang lain.

Mengetahui Kunikida mudah tertipu, Osamu Dazai sering kali mengerjainya dengan memberikan beberapa tips kesehatan yang sebenarnya sangat konyol.

Tidak berhenti sampai disini, Dazai juga mencoba untuk mencari cara lain untuk membuat Kunikida kesal.

Meski ini bukan sebuah pencapaian, namun absurdnya, Dazai mengaku bahwa dirinya merasa bangga sudah menjadi orang yang menjengkelkan untuk Kunikida.

8. Dazai Akan Selalu Membantu Atsushi

Dengan tegas kami mengatakan bahwa Dazai sebenarnya bukanlah role model ataupun support sistem yang baik. Meski ia sangat kuat, namun mustahil bagi banyak orang untuk mempercayakan kehidupannya pada seorang Dazai.

Namun hal ini tidak berlaku untuk Atsushi, bagi Atsushi, Dazai adalah orang yang bisa diandalkan untuk keduanya.

Seperti yang kita tahu, Atsushi adalah salah satu orang yang paling beruntung, karena seorang Osamu Dazai akan selalu ada untuk membantunya.

Tidak hanya dalam pekerjaan, Dazai juga sangat bisa diandalkan ketika Atsushi dalam keadaan bimbang, seperti saat ketika Atsushi mendengar kabar bahwa direktur panti asuhan tempat dulu ia tinggal, sudah meninggal.

9. Dazai Memiliki Selera Humor yang Baik

Dok. Bones Studio

Meski dirinya adalah karakter paling gloomy di anime BSD, namun sebenarnya ia masih memiliki selera humor yang baik. Mungkin ini juga yang menjadi alasan, kenapa akhirnya Dazai masih bisa bertahan menjalani hidupnya yang kelam.

Sikapnya yang selalu bercanda ini juga selaras dengan sikap Dazai lainnya yang tidak akan menganggap suatu hal dengan serius.

Agak kontradiktif sih, tapi menurut Dazai ini bisa terjadi karena ia tidak memiliki alasan untuk hidup, sehingga tidak akan menganggap sebuah hal dengan serius, termasuk tindakannya.

Dan Kunikida, yang dianggap oleh Dazai terlalu serius, sering kali menjadi target yang sempurna untuk selalu ia goda.

10. Ia Percaya Pada Kemampuan Diri Sendiri

Percaya adalah modal kita, begitu kata salah satu lirik yang akhir-akhir ini menjadi viral di sosial media. Namun berbeda dari konteks di lagu iklan ini, Dazai memiliki kepercayaan diri yang tinggi, namun itu semua sesuai dengan kemampuanya.

Memang hal ini kadang akan membuatnya terlihat agak congkak. Namun ketika menyangkut hal penting, tidak ada orang lain yang menyangkal penilaian Dazai.

Osamu Dazai memang seorang yang sangat percaya diri, namun itu ia tempatkan pada porsi yang ideal.

Credit Featured Image: cbr.com

Artikel Lainnya

Write A Comment