Anime

10 Ide Cosplay Anime Simple dan Mudah Tapi Terkenal

Pinterest LinkedIn Tumblr

Cosplayer sudah menjadi bagian dari kebiasaan yang sering kita jumpai dalam beberapa komunitas anime. Tidak hanya melalui event, kadang beberapa dari mereka berdandan ala-ala karakter favorit anime untuk diposting di sosial media.

Beberapa orang mungkin sudah memiliki karakter yang hendak mereka cosplay, namun bagi mereka yang baru memulai, nge cosplay karakter yang mudah dan simple mungkin bisa menjadi pilihan yang tepat, mengingat ini adalah pengalaman pertama mereka.

Berikut kami rangkum 10 cosplay anime simple dan mudah dari karakter anime yang memiliki fandom yang besar sehingga mudah untuk dikenali.

Cosplay Karakter Anime Simple dan Mudah

Entah ingin cosplay sendirian atau grup, entah untuk perempuan atau laki-laki, berikut 10 ide cosplay yang bisa kamu tiru.

1. Team Rocket dari Pokemon

Team Rocket, Dok. twitter.com/RitheTaurus

Apakah kamu salah satu orang mengidolakan karakter villain? Team Rocket dari anime Pokemon bisa menjadi pilihan yang tepat, tidak hanya simple, namun karakter ini cenderung mudah untuk dikenali oleh fandom Pokemon.

Tanpa riasan yang njlimet, kamu hanya perlu mencari atasan turtle neck berwarna hitam lengkap dengan bawahannya, dan sedikit aksesoris tambahan seperti sarung tangan, sepatu bot, ikat pinggang abu-abu, dan juga baret berwarna hitam.

2. Luffy dari One Piece

Luffy, Dok. witter.com/OP_1013

Siapa sih yang tidak kenal dengan anime One Piece? dan MC kita di anime ini yang bernama Luffy sebenarnya juga cukup mudah dan simple untuk kita cosplay.

Kami katakan simple, karena Luffy memang memiliki pakain bajak laut yang sederhana, kita hanya butuh topi jerami, jaket kancing berwarna merah, sabuk kain berwarna kuning, celana denim pendek, dan sendal.

Jika semuanya sudah siap, kita hanya perlu menambahkan sedikit makeup untuk bagian lukanya. Simple bukan?

3. Karakter Bertopeng dari Tenkuu Shinpan

Tenkuu Shinpan, Dok. twitter.com/Rhan6661

Lebih suka cosplay dengan karakter anime yang menggunakan topeng? Ini termasuk cosplay yang menjadi pilihan banyak orang karena kita juga tidak membutuhkan makeup.

Anime Tenkuu Shinpan atau High Rise Invasion memiliki beberapa karakter yang menggunakan topeng dengan aura menyeramkan, yang cocok untuk tema halloween.

Meski tidak sesimple sebelumnya, setidaknya dibandingkan karakter lain yang cocok untuk halloween, Tenkuu Shinpan memiliki tingkat kesulitan yang lebih mudah.

Kita pun diberikan banyak pilihan, untuk cowok bisa menggunakan Sniper Kamen, sedangkan cosplayer cewek bisa menggunakan Maid-fuku Kamen.

4. Killua dari Hunter x Hunter

cosplay anime mudah
Killua, Dok. twitter.com/ayt_7cos

Beberapa kostum cosplay memang menyulitkan cosplayernya untuk bergerak, jika kamu tidak ingin memiliki hambatan, karakter anime dengan aksesoris yang praktis dan kasual adalah pilihan yang tepat, dan Killua Zoldyck adalah yang kami rekomendasikan.

Bisa dibilang Killua adalah karakter anime simple untuk di cosplay, kita hanya butuh atasan turtle neck lengan panjang berwarna biru, outers kaos berwarna putih keran kerah V, dan celana pendek abu-abu.

Killua juga tidak membutuhkan makeup, kita hanya perlu menambahkan wig putih dan juga Yo-Yo atau mungkin skateboard.

5. Seragam Tim Karasuno dari Haikyuu!!

Haikyuu, Dok. twitter.com/Vallente

Jika kamu kebetulan suka olahraga Volly, Haikyuu!! tentu saja menjadi salah satu anime favorit kalian, dan Karasuno Team bisa menjadi salah satu cosplay anime yang simple dan mudah, baik untuk laki-laki atau perempuan.

Kita hanya membutuhkan kaos kaki hitam, sepatu olahraga, dan tentu saja seragam olahraga dari Karasuno yang didominasi oleh warna hitam dan juga oranye.

Layaknya Killua, ini adalah pilihan cosplay lain yang tidak hanya mudah, namun juga tidak akan mengganggu pergerakan, selama mengikuti event yang sedang berlangsung.

6. Inosuke Hashibira dari Demon Slayer

Inosuke Hashibira, Dok. twitter.com/MEZUPPY

Meski di anime ini MC-nya adalah Tanjiro, namun Inosuke sebenarnya menjadi salah satu karakter yang sangat mudah untuk dikenali.

Aksesoris utama yang kita butuhkan tentu saja topeng babi hutannya yang ikonik. Sedangkan aksesoris lain juga tidak sulit untuk ditemukan, yakni celana Hakama abu-abu, ikat pinggang yang terbuat dari bulu binatang, kaos kaki abu-abu dan sandal.

Untuk memperkuat kesan bahwa ia adalah bagian dari Corps Pembasmi Iblis, kamu juga menambahkan dua pedang dengan bentuk yang khasnya.

7. Grace Field House dari Yakusoku no Neverland

cosplay anime simple
Yakusoku no Neverland, Dok. twitter.com/Taibanitan

Jika kamu ingin cosplay dalam bentuk grup, yang terdiri dari beberapa orang, selain Tenkuu Shinpan, kita juga bisa meng cosplay Grace Field House dari Yakusoku no Neverland.

Ray, Norman, dan Emma yang tinggal di Gracefield House tidak hanya simple, namun juga mudah untuk dipraktekan. Kita hanya membutuhkan kemeja dan bawahan yang berwarna putih.

Selanjutnya kita tinggal memilih wig dan juga nomor di bagian leher, yang sesuai dengan karakter yang kita pilih. Kemeja bekas interview kerja bisa digunakan nih.

Jika kamu kebetulan wanita berhijab, kamu bisa men cosplay ala mama isabella yakusoku, meski pada versi animenya tidak memakai kerudung, anggap saja ini bagian dari improvisasi kamu.

8. Gojo Satoru dari Jujutsu Kaisen

Gojo, Dok. twitter.com/AcDrSn_n

Tidak hanya terkenal dengan gayanya yang jenaka, Gojo dari Jujutsu Kaisen sebenarnya juga termasuk salah satu karakter anime yang mudah dan simple untuk di cosplay.

Kita hanya membutuhkan Jaket dengan kerah tinggi dan bawahan yang berwarna hitam agak kebiruan. Aksesoris lain adalah wig berwarna putih lengkap dengan bandana.

Jika henda mengcosplay Gojo, sebenarnya kita memiliki dua pilihan, yakni menggunakan bandana untuk penutup bagian mata, atau menghilangkan bagian ini.

9. Himiko Toga dari My Hero Academia

Himiko Toga, Dok. twitter.com/taigateatime

Lanjut ke cosplay anime simple dan mudah untuk perempuan, kali ini datang dari Himiko Toga, khusus buat kamu yang ingin memberikan sentuhan cute nan menyeramkan.

Untuk nge cosplay karakter ini, kita bisa menggunakan custom mirip dengan seragam sekolah yang biasanya tersedia satu set yang dipadukan dengan rambut bergaya sanggul dengan warna pirang.

Jika kamu ingin memberikan sedikit sentuhan menyeramkan untuk menandakan villain, kamu juga bisa menambahkan makeup yang menggambarkan darah, yang memang menjadi salah satu ciri khas dari Toga.

10. Naruto Uzumaki

cosplay anime mudah dan simpla
Naruto, Dok. twitter.com/lust_ik

Inilah cosplay anime mudah dan simple terakhir yang pastinya akan langsung dikenali, Naruto Uzumaki, bahkan orang yang tidak menikmati anime, pasti akan langsung bisa mengenali karakter satu ini.

Yang kita butuhkan disini adalah celana berwarna oranye, wig dengan warna kuning, ikat kepala konoha, dan juga jaket oranye yang memiliki paduan warna biru dan putih.

Jika semua aksesoris yang diperlukan sudah tersedia, kini kita tinggal melakukan finishing dengan memberikan sentuhan makeup berupa kumis rubah pada bagian pipi.

Itulah 10 ide cosplay anime simple dan mudah, namun ketika kamu muncul, orang lain pasti akan langsung sadar siapa karakter yang kamu cosplay. Mau cosplay sendirian atau dalam bentuk grup? Kamu bisa menyesuaikan dengan kebutuhan.

Credit Featured image: twitter.com/KIRIBAI_86

Artikel Lainnya

Write A Comment